Para nabi dan rasul Allah adalah manusia-manusia pilihan yang ditunjuk oleh Allah untuk mengemban misi ilahiyyah di muka bumi sebagai penyeru kebaikan dan pemberi peringatan bagi yang lalai. Allah berfirman dalam Al Quran yang artinya:
"Sesungguhnya Allah telah memilih Adam, Nuh, keluarga Ibrahim dan keluarga Imran melebihi segala umat." (QS Ali Imran: 33)
Para nabi dan rasul adalah manusia-manusia pilihan yang benar-benar suci. Mereka telah dibersihkan dari berbagai macam keburukan, dipelihara dari macam macam maksiat, baik besar maupun kecil. Allah SWT berfirman yang artinya:
"Tidak mungkin seorang nabi berbuat khianat." (QS Ali Imran : 161)
Para nabi juga dibekali keistimewaan-keistimewaan yang tidak dimiliki oleh manusia pada umumnya. mereka dibekali dengan budi pekerti yang luhur dan mulia, seperti sifat benar (shiddiq), dapat dipercaya (amanah), merasa cukup dengan karunia Allah (Qonaah), serta keberanian yang luar biasa dalam menentang kebathilan dan memerangi kesesatan. Perilaku dan sifat mulia tersebut adalah suri tauladan bagi para pengikutnya.
Para nabi dan rasul juga diberi mu'jizat, yaitu kejadian luar biasa yang hanya terjadi pada diri para nabi dan rasul atas izin Allah swt. Allah memberikan mu'jizat sebagai bukti atau hujjah bagi kebenaran risalah yang dibawa oleh para nabi dan rasul-Nya.
0 comments:
Posting Komentar